Beto Goncalves |
JAYAPURA – Tipisnya kemungkinan menjadi juara Indonesian Super League musim 2011/2012 ini, membuat Persipura lebih focus pada mempertahankan posisi kedua klasemen. Target lainnya yang sempat disampaikan Asisten Pelatih, Metu Duaramuri adalah, Beto menjadi Top Scorer ISL. Rabu (20/6) sore nanti, Persipura akan bertanding menghadapi tamunya, Persisam Samarinda, kemenangan tetap menjadi tujuan dalam laga tersebut.
“Kita tetap berusaha untuk memenangkan pertandingan, walaupun lawan juga datang dengan tekad yang sama, kemungkinan untuk juara sudah tipis jadi sekarang kita focus untuk pertahankan posisi peringkat kedua di klasemen ISL,” jelas Metu Duaramuri kepada wartawan, kemarin.
Disampaikan juga oleh Metu bahwa Persipura tetap memberikan perhatian kepada pemain-pemain Persisam,” Mereka punya dua pemain yang perlu kita perhatikan di pertandingan nanti, yaitu Christian ‘el-loco’ Gonzales dan Eka Ramdani. Tetapi Persipura tetap targetkan poin penuh,” tambahnya.
Pundi-pundi gol yang dikumpulkan striker Persipura, Beto Goncalves hingga saat ini berjumlah 19 gol, jumlah tersebut kalah 2 gol dari yang dikumpulkan gol getter Sriwijaya FC, Keith Kayamba Gumbs dengan 21 gol. “Kalau memungkinkan Beto untuk jadi top skor yah kenapa tidak, kita lihat saja nanti, semoga dia bisa menciptakan banyak gol supaya bisa dongkrak posisi dia di top skor, yang pasti kita dukung, tetapi semua tergantung hasil di lapangan nanti,” bebernya.
Sang lawan sendiri yakni Persisam Samarinda, datang ke Jayapura demngan memboyong 19 pemain, mereka berusaha untuk dapat mencuri poin do pertandingan sore nanti,” Persipura tim hebat dan sulit kalahkan mereka disini, tetapi kita akan berusaha untk mencuri poin,” kata manajer Persisam, Agus Cung Setiawan. (bom/bom/l03)
BINPA
0 komentar:
Post a Comment