Home » » PNPB Akan Perjuangkan Hak Penentuan Nasib Sendiri Bagi Papua Barat

PNPB Akan Perjuangkan Hak Penentuan Nasib Sendiri Bagi Papua Barat

Ketua I KNPB Mako Tabuni dan anggota KNPB Ucak Logo (Foto: Arnold Belau/SP)
PAPUAN, Jayapura -- Parlemen Nasional Papua Barat (PNPB) dibentuk dan dihidupkan kembali untuk memperjuangkan hak politik dan hak penentuan nasib sendiri bagi rakyat Papua barat diatas tanah leluhurnya sesuai dengan standar hukum internasional.

Hal ini dikatakan oleh Ketua I KNPB, Mako Tabuni saat menggelar jumpa pers, pada Jumat (13/4) di Café Prima Garden, Abepura, Jayapura, Papua.
Mako mengatakan, naskah pidato pertama dan surat dari PNPB akan disampaikan ke PBB dan negara-negara anggota PBB, termasuk negara Indonesia untuk diketahui, bahwa proses aneksasi Papua kedalam NKRI secara hukum internasional adalah cacat.

“Pada saat itu Papua termasuk di dalam wilayah dekolonisasi di bagian Asia-Pasifik, tapi kita dipaksa bergabung dengan Indonesia,’ kata Mako.

Kata dia, hal yang paling mendasar adalah pelanggaran terhadap isi Perjanjian New York, dimana demi kepentingan ekonomi dan kekuasaan politik, maka nasb ratusan ribu rakyat Papua dikorbankan.

Karena itu, lanjut Mako, tujuan PNPB dihidupkan kembali agar dapat memperjuangkan hak penentuan nasib sendiri bagi rakyat Papua Barat yang pernah dilanggar oleh PBB, Indonesia, Belanda dan Amerika.

Kemudian, PNPB didirikan untuk memperjuangkan aspirasi rakyat Papua Barat secara tulus dan murni, ini demi harkat dan martabat orang asli Papua diatas tanah leluhurnya.

Parlemen Nasional Papua Barat (PNPB) telah diluncurkan di pada 09 April 2012 di Jayapura, Papua, dengan memilih Bucthar Tabuni sebagai ketuanya.

Dalam acara tersebut dihadiri perwakilan 23 Parlemen Rakyat Daerah (PRD) asal seluruh tanah Papua, beserta tamu undangan lainnya. 


 [ SP ]
Share this video :

0 komentar:

Post a Comment

 
Copyright © 2013. RASUDO FM DOGIYAI - All Rights Reserved

Distributed By Free Blogger Templates | Lyrics | Songs.pk | Download Ringtones | HD Wallpapers For Mobile

Proudly powered by Blogger