"Saya ingin melihat mereka tersenyum, menari, bermain musik dan
menikmati hidup mereka. Itu tujuan saya. Saya ingin melihat masyarakat
saya bersatu dengan keluarga-keluarga mereka di pengasingan. Saya ingin
mereka melihat kelahiran sebuah negeri baru yang penuh cinta dan
kebahagiaan. Saya ingin kami mendirikan pemerintahan yang baik yang
menghormati hak-hak setiap manusia untuk hidup dan menikmati alamnya
serta keindahan bumi ini. Saya ingin melihat West Papua sebagai sebuah
burung cenderawasih yang terbang bebas," Benny Wenda.
Penangkapan dalam aksi KNPB mendukung ULMWP di MSG, di depan Universitas Cenderawasi Perumnas III, Waena, 2 Mei 2016 - Jubi/Zely Ariane |
Bagaimana sebuah negara West Papua merdeka itu? Benny Wenda dan Rex Rumakiek, dua tokoh Papua Merdeka dari United Liberation Movement for West Papua (ULMWP) memaparkan visi mereka mengenai sebuah negeri yang baru.
Benny Wenda (BW): Saya sudah terlibat berjuang sejakkecil. Saya lihat apa yang terjadi di kampung tempat saya tumbuh dewasa, dan sejak saat itu saya mendedikasikan hidup saya untuk berjuang demi kemerdekaan rakyat West Papua.
Rex Rumakiek (RR): Saya ini mantan gerilyawan. Ketika tiba di Australia, saya mendapatkan Master pada studi Politik dan Administrasi Publik, yang saat ini membantu kerja-kerja yang sedang kami lakukan ini.
Baca Selengkapnya di : JUBI
0 komentar:
Post a Comment