Paniai -
Belasan puskesmas di Paniai, Papua tak memiliki dokter.
Kepala Seksi Pelayanan Kesehatan Dinas Kesehatan Kabupaten Paniai
Demianus Pekei mengatakan, dari 18 Puskesmas yang berada di Kabupaten
Paniai hanya 4 puskesmas yang memiliki tenaga dokter.
KBR68H
“Inikan penempatan Dokter untuk
puskesmas puskesmas yang memang sudah lama misalnya puskesmas enarotali
dan puskesmas Kebo sama Obano dan Epouto, itukan sudah ada Dokter.
Sedangkan 14 puskesmas lainnya belum ada. Dokternya belum ada sedangkan
perawatnya baru 2, 3 orang, 4 orang disana. Makanya tadi saya bilang
tidak sebading, jumlah perawat denga jumlah masyarakat yang beribu ribu
masyarakat yang ada disini dengan jumlah tenaga itu tidak sebanding.”
Kepala Seksi Pelayanan Kesehatan Dinas
Kesehatan Kabupaten Paniai Demianus Pekei berharap Kementerian Kesehatan
segera menmbah tenaga dokter bagi Kabupaten Paniai. Penambahan bisa
dilakukan dengan sistem PTT.
0 komentar:
Post a Comment